Friday, April 3, 2020

CARA MEMBUAT FOTO MOZAIK DENGAN ADOBE PHOTOSHOP

Oke kali ini kita akan membahas tentang bagaimana "Cara Membuat Foto Mozaik dengan Adobe Photoshop"



Sebelum memulai, pastikan anda sudah menginstal aplikasi Adobe Photoshop nya ya ☝
kalau belum, silahkan download aplikasinya disini kemudian instal terlebih dahulu.

Langkah pertama
Buka aplikasi adobe photoshopnya
setelah terbuka, selanjutnya buat halaman baru dengan klik file  → New dan atur ukuran yang di inginkan.

Selanjutnya buat garis-garis guide dengan menu view → new guide sampai terlihat seperti di bawah ini :






























disini saya membuat garis nya dengan kelipatan 5, sesuaikan aja dengan keinginan kalian.
Setelah terbentuk seperti itu, langkah selanjutnya kita masukkan fotonya dengan cara klik menu file → place dan pilih foto yang akan dimasukan.

Note : pastikan kalian sudah menyiapkan foto-foto yang akan di buat mozaik ya dengan jumlah minimal lebih dari 1.

Jika sudah maka akan terlihat seperti ini :


Selanjutnya save as gambar menjadi gambar jpg dan kreasikan lagi sesuai keinginan.

Langkah selanjutnya buatlah pattern dengan klik menu Edit → Define Pattern




















Selanjutnya tentukan foto utama dan hilangkan backgroundnya.



















Note : untuk menghilangkan background foto banyak sekali caranya, salah satunya yaitu menggunakan eraser tool atau path tool.

Foto yang sudah dihapus bagroundya kemudian dicopy kan ke halaman mozaik tadi seperti di bawah ini :





Selanjutnya buat layer baru dengan menekan icon yang ada di bawah pojok kanan.
Pada layer baru klik menu Edit → Fill
















Pada bagian use pilih pattern kemudian ubah dengan pattern yang telah anda buat tadi.
Nah setelah itu untuk membuat transparan ubah bagian normal menjadi overlay.




















Kemudian untuk memperindah, kurangi opacitynya sampai sesuai dengan keinginan, jika sudah maka akan terlihat seperti ini :




















Selanjutnya save mozaik yang telah anda buat dengan format Jpg/Jpeg.
Selesai deh, gampang kan☺
Untuk memesan berbagai kreasi foto bisa follow instagram @kreasi_foto21 atau klik disini.

Oke sekian tutorial bagaimana cara membuat foto mozaiknya, semoga bermanfaat dan selamat mencoba ☺
Jika ada yang kurang jelas silahkan tanyakan dikolom komentar.
Tinggalkan kritik dan saran anda juga dikolom komentar supaya website ini semakin berkembang, terimakasih.


Previous Post
Next Post

0 comments: